Biografi A Rafiq - Penyanyi Dangdut Legendaris

Biografi A Rafiq - Penyanyi Dangdut Legendaris - Ahmad Rafiq atau yang lebih dikenal dengan sapaan A. Rafiq merupakan sosok aktor dan penyanyi dangdut Indonesia. A.Rafiq lahir di Semarang pada tanggal 5 Maret 1948 dan meninggal pada umur 64 tahun di Jakarta pada tanggal 19 Januari 2013. A. Rafiq dikenal banyak masyarakat Indonesia sebagai penyanyi dangdut yang cukup terkenal. Lagu dangdutnya yang berjudul "Pandangan Pertama" menjadi top hit pada pertengahan tahun 1978. Lagu tersebut diaransamen ulang dan dinyanyikan Nirina Zubir bersama Slank serta menjadi soundtrack film Get Married.

Selain dikenal sebagai penyanyi dangdut, A. Rafiq juga pernah bermain dalam beberapa film layar lebar. Ia juga pernah mencoba menjadi sutradara film. Dia menggarap sebuah sinetron drama semi musikal yang berjudul "Si Miskin Bercinta". Dalam penggarapan sinetron berseri tersebut, ia juga sempat melibatkan musisi dan penyanyi terkenal pada saat itu antara lain Mansyur S., Hetty Soenjaya, Jaja Mihardja, dan Ira Savira. Pria berdarah India Pakistan ini juga pernah belajar akting di LPKJ yang saat ini telah berganti nama "Institut Kesenian Jakarta", dan mengikuti loka karya tentang cara membuat film yang diselenggarakan Taman Ismail Marzuki bersama Persatuan Artis Film Indonesia.


Beberapa anak A. Rafiq juga mengikuti jejaknya dalam dunia hiburan Indonesia, antara lain Fadia A. Rafiq, Farhad A. Rafiq, eL Rafiq dan Fairuz A. Rafiq. A. Rafiq meninggal dunia di Rumah Sakit Medistra, Jakarta, pada tanggal 19 Januari 2013 akibat penyakit jantung.


Biografi A Rafiq - Penyanyi Dangdut Legendaris

   BIODATA & PROFIL A. RAFIQ   

Nama lahir : Ahmad Rafiq

Tanggal Lahir : 5 Maret 1948


Tempat Lahir : Semarang, Jawa Tengah,

Kebangsaan : Indonesia

Wafat : 19 Januari 2013 | Jakarta

Jenis Musik : Dangdut

Pekerjaan Penyanyi Dangdut, Aktor

Instrumen : Vokal

Tahun aktif : 1974 - 2013

Perusahaan rekaman : Musica Studio

Istri : Aisyah

Anak : Fadia A. Rafiq | Farhad A. Rafiq | Fairuz A. Rafiq | Farabi El Fouz

   FILMOGRAFI A. RAFIQ   

  • Si Gondrong | 1971
  • Intan Berduri | 1972
  • Pengalaman Pertama  | 1977
  • Pandangan Pertama | 1978
  • Karena Dia | 1979
  • Milikku | 1979
  • Cantik | 1980
Rerima kasih telah membaca profil dan biografi A.Rafiq, sosok penyanyi dangdut Indonesia. Semoga informasi diatas dapat membanti pembaca ProfilPedia.com untuk mengenal lebih dalam sosok A. Rafiq. Sekian dan terima kasih.
Share on Google Plus

About Koplo Remix

Blog ini dipersembahkan bagi para pecinta musik dangdut koplo dan dan musik dangdut pada umumnya. dukung terus penyanyi anda dengan membeli CD Originalnya!
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments :

Post a Comment